BAB 6
ANALISIS DATA
A. Mengenal Data
1. Apa itu Data
Data berasal dari kata dalam bahasa Latin datum yang artinya adalah fakta, keterangan yang benar dan nyata yang dapat dikumpulkan dan dapat dijadikan dasar kajian (analisis atau kesimpulan). Dalam bidang informatika, data disimpan dalam bentuk yang dapat di proses oleh komputer, seperti representasi digital dari teks, angka, gambar, grafis, suara (audio) atau video.
2. Satuan Ukuran Data
Data yang tersimpan dalam komputer mempunyai satuan byte (B), KB, MB, GB, TB, PB.
|
Unit
|
Ekuivalensi
|
|
1 kilobyte (KB)
|
1,024 bytes
|
|
1 megabyte (MB)
|
1,048,576 bytes
|
|
1 gigabyte (GB)
|
1,073,741,824 bytes
|
|
1 terabyte (TB)
|
1,099,511,627,776 bytes
|
|
1 petabyte (PB)
|
1,125,899,906,842,624 bytes
|
3. Apa itu Analisis Data
Secara sederhana, analisis data adalah proses pengumpulan dan pengorganisasian data untuk menarik kesimpulan yang berguna dari data tersebut. Tujuan utama dari analisis data ialah untuk menginterpretasikan, yaitu menemukan makna dalam data sehingga pengetahuan yang diperoleh dapat digunakan untuk mengambil keputusan yang tepat.
4. Apa itu Interpretasi Data
Interpretasi adalah memberikan kesan, pendapat atau pandangan terhadap sesuatu; interpretasi juga dapat berarti menafsirkan data sehingga data menjadi bermakna. Prosesnya ialah dengan menganalisis, mempelajari hubungan antardata berdasarkan sudut pandang tertentu, dan menyimpulkan hubungan yang dipelajari.
5. Mengapa Perlu Menganalisis Data
Menganalisis dan menginterpretasikan data diperlukan untuk menyimpulkan atau mengambil keputusan.
B. Perkakas Pengolah Lembar Kerja
1. Mengenal Perkakas
Gambar Worksheet
2. Woorksheet
Cell adalah terbentuk dari titik pertemuan antara kolom/column dan baris/row. Kumpulan dari beberapa cell disebut range.
Rumus AVERAGE pada microsoft excel digunakan untuk mencari Rata-rata.
Rumus SUM pada microsoft excel digunakan untuk mencari Jumlah.
Rumus MIN pada microsoft excel digunakan untuk mencari Nilai Terendah.
Rumus MAX pada microsoft excel digunakan untuk mencari Nilai Tertinggi.
Dalam penulisan rumus atau formula pada excel selalu diawali dengan tanda =
Menu Sort A to Z pada microsoft excel digunakan untuk mengurutkan nama berdasarkan abjad.
Workbook adalah kumpulan beberapa lembar kerja atau worksheet pada microsoft excel.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar